Tuesday 19 May 2015

Cara Membuat Jagung Bakar Rasa Coklat


   Nah kesempatan kali ini saya akan membahas Cara Membuat Jagung Bakar Rasa Choklat, sebelumnya saya sudah membahas Cara Membuat Jagung Bakar Pedas Manis.Namun dengan hasil percobaan saya sendiri, saya mencoba resep baru untuk rasa Jagung bakar coklat ini dengan mudah, simple dan ekonomis.



Bahan-bahan:
  • 8 buah Jagung Manis yang masih segar/muda kupas bersih dan biarkan batangnya.
  • 60 gram mentega/margarin dan lelehkan.
  • 2 sendok makan madu atau gula.
  • Susu kental manis rasa coklat
  • Coklat blok
  • Meses coklat


    Cara membuat Jagung Bakar :
    1. Oles jagung manis yang telah di siapkan tadi dengan mentega/margarin.
    2. Bakar jagung yang telah dioles dengan mentega/margarin itu menggunakan panggangan dan sesering munngkin bolak-balik jagung agar tidak terjadi gosong
    3. Angkat Jagung yang telah matang tersebut.
    4. Oles susu kental manis rasa coklat tersebut pada jagung yang sudah matang secukupnya.
    5. Parut coklat blok dan taburkan bersama meses coklat diatas jagung bakar sebagai toppingnya.
    6. Jagung Bakar Rasa Coklat telah siap di santap bersama keluarga atau kerabat tercinta.
         Mudah bukan cara pembuata Jagung Bakar Rasa coklatnya, semoga artikel ini bermanfaat bagi pembaca forum Adielvyruz.blogspot.com ini, jangan lupa kunjungi juga Cara Membuat Jagung Bakar Rasa Barbeque. Saya ucapkan banyak terima kasih dan sukses selalu.

    4 comments: